Thursday, 22 November 2007

Interior: Aturan Dasar.
















Untuk kita yang hendak membuat interior kita tampil baik, hal ini yang patut diingat:

1. Warna
2. Warna
3. Warna
4. Pencahayaan
5. Fungsi
6. Material.

Kenapa 1-3 warna? karena memang warna lah yang bisa dikatakan menentukan segalanya. Pikirkan konsep warna buat ruang anda dan tahan godaan untuk merubahnya. Dalam tulisan yag lalu saya pernah memberi contoh ektrim, Toyota berwarna bagus, akan terlihat baik dibandingkan Ferrari berwarna buruk, begitu juga dengan Tas Zara murah berwarna monoton akan lebih bagus dari pada Fendi berwarna buruk.

(note: ternyata bikin tas berwarna norak, harder than i previously thought...ha..ha.)