Dari sekian banyak list belanja anda untuk keperluan membangun rumah, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan bila anda ingin rumah anda "murah tapi mewah", pertama, yang terpenting adalah lantai. Usahakan anda mem-budget-kan lantai yang "terbaik" dari kemampuan anda, namun juga pastikan material yang 'mahal' itu diletakkan di area-area terbaik anda. Misalnya rumah anda 300m2, dari pada anda menggunakan material lantai seharga 100ribu/meter untuk seluruh ruangan, lebih baik anda memilah-milah perruangan, misalnya;
- ruang tamu = 200ribu/m
- ruang keluarga = 100ribu/m
- kamar tidur utama = 150 ribu/m
- kamar anak = 50ribu/m
- garasi dan service area = 30ribu/m
Sehingga terjadi "balance" yang baik antara "kasta" ruang-ruang tersebut, rumah anda akan terasa lebih mewah.
Salah satu trik yang baik juga mengkombinasikan elemen lantai, seperti, bila 'berat' untuk anda menggunakan "parquet"/lantai kayu untuk kamar tidur, anda bisa mengkombinasikan dengan lantai granito biasa; misalnya kamar anda 6x6 m , maka bisa didesain, 4x6m 'granito' dan 2x6m sisanya parquet. Kamar tersebut dapat menjadi terkesan lebih mewah.
Material lainnya juga dapat menggunakan sistem yang sama, terlebih asesoris; Door Handle (untuk lantai 1 dan ruang utama), Saklar/Stop kontak dsb, dapat anda gunakan merek/barang terbaik hanya untuk dibeberapa ruang utama, dan gunakan merek "biasa" untuk ruangan2 servis dan pribadi...